PT. Radio Mitra Kawanua
Gedung Graha Jasa Group
Jl. Toar 59/61 - Manado | Kode Pos : 95112
Marketing : 0853 9888 2049 Peter (WA)
email : radio.mitrakawanua@yahoo.co.id


Kamis, 25 Agustus 2016

Kandouw Ajak ASN Sulut Jadi Pelopor Tax Amnesty

MANADO – Bertempat di ruang Mapaluse Kantor Gubernur Sulut, Selasa (23/08/2016) Pemprov Sulut menggelar sosialisasi Tax Amnesty kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Sulut dan Pencanangan Sulut Provinsi Pelopor Sadar Pajak. Pada kesempatan itu, Wakil Gubernur Sulut, Drs. Steven Kandouw, mengajak seluruh ASN di Provinsi Sulut  menjadi pelopor Tax Amnesty.

Dikatakan Kandouw, keberlangsungan pemerintahan di daerah sangat bergantung dari dana transfer pemerintah pusat. Pemotongan 10 persen Dana Alokasi Khusus (DAK) yang terjadi di daerah disebabkan target penerimaan negara masih rendah. Untuk itu Pemerintah mengambil langkah strategis berupa Tax Amnesty untuk menutup celah target penerimaan negara.
“Ini waktu yang tepat bagi kita segenap ASN untuk mendaftarkan kekayaan kita sekaligus mensosialisasikan program ini bagi seluruh masyarakat. Negara tidak akan menyelidiki sumber kekayaan anda, mari kita menjadi pelopor dan teladan dengan mensukseskan Tax Amnesty serta pajak kendaraan bermotor,” ajak Kandouw.
Dia berharap dengan adanya Amnesti Pajak ini, para wajib pajak terlebih ASN di Provinsi Sulut, dapat memanfaatkan kemudahan yang diberikan oleh pemerintah.
“Ada batas waktu yang telah diberikan, sehingga secepatnya lebih baik,” tandas Kandouw.
Kepala Dinas Pendapatan Pendapatan Provinsi Sulut, Drs. Roy Tumiwa MPd menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakan sosialisasi ini, guna memberikan pemahaman dan meningkatkan kesadaran wajib pajak terlebih kepada ASN.
Selain itu diharapkan Sinergitas antara pemerintah Provinsi dengan Kabupaten/Kota bahwa penting, sehingga dapat mensukseskan Program di Sektor Pajak.

(ism, Gomanado)

0 komentar:

Posting Komentar

Thanks